LPDP JALUR AFIRMASI ALUMNI BIDIKMISI
MAGISTER LUAR NEGERI 2019
(Gambaran untuk Pendaftar 2020)
MAGISTER LUAR NEGERI 2019
(Gambaran untuk Pendaftar 2020)
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh..
Holla Hollaaaa,,, :D
Ok guys ini tulisan pertamaku tentang beasiswa Hihi,,
jujur ya karena baru sekarang PD buat cerita (jangan ditiru yaw).
Sesuai judulnya, aku mau berbagi pengalamaku lolos beasiswa
LPDP 😊 Alhamdulillah
salah satu impianku saat kuliah dulu… btw denger-denger ini beasiswa yang
paling prestigious di Indonesia, bener ga sih? :D
Oya guys, disclaimer yaaw hampir setiap tahun LPDP
punya kebijakan yang berbeda-beda, nahh untuk tahun 2019 ini LPDP buka 2 Tahap,
Aku ikut seleksi LPDP Tahap 1 dan Alhamdulillah Kuasa Allah lolos LPDP Program
Magister Luar Negeri,, kalian juga cuss nyusul yahh.. dan di Tahap 1 ini ada 2 gelombang,
yaitu 1 untuk yang sudah memiliki LoA (Letter of
Acceptance) dan 2 untuk yang belum memiliki LoA, nah aku ikut yang kedua karena
aku belum punya LoA. Tapi pendaftarannya bareng guys, hanya dibedakan saat wawancara
aja.
Nah, brainstorming dulu, tahun 2019 ini seleksi LPDP
ada 3 Tahapan Seleksi, yaitu:
1.
Seleksi
Administrasi
2.
Seleksi
Berbasis Komputer
3.
Seleksi
Wawancara
Okeyy Yups, langkah pertama kalau mau jadi penerima
beasiswa, kamu harus lolos seleksi Administrasi, Apa itu?
“Seleksi Administrasi adalah seleksi yang dilakukan
untuk memeriksa kelengkapan dokumen dan persyaratan lainnya dari pelamar
beasiswa.”
Nah,,
dari redaksinya udah keliatan yah bahwa dalam seleksi administrasi ini ada
beberapa berkas yang harus disiapkan 😊
Cuss
rajin-rajin main di website resminya LPDP ya guys https://www.lpdp.kemenkeu.go.id/
Kemudian teman-teman bisa pilih halaman https://www.lpdp.kemenkeu.go.id/pembukaan-beasiswa-pendidikan-indonesia-lpdp-tahun-2019/
untuk tau tentang ketentuan umum tahun
berjalan.
Nahh
cuss, jangan lupa download booklet LPDP nya, ini tiap jalur beda-beda guys,
makanya itu tadi, baca ketentuan umum LPDPnya biar ga salah jalur, hmm bukan
salah sih lebih tepatnya ya biar lebih pas aja gitu jalurnya sesuai cocok match
gitu sama kamuuu,, iyaaa kamuu… hihihihi
Oke
aku mau share tentang berkas apa aja yang harus temen-temen siapkan untuk
mendaftar beasiswa LPDP terutama untuk Jalur Afirmasi Bidikmisi, ini aku
mengacu pada booklet LPDP 2019 ya guys tapi lebih enaknya temen-temen juga cekiceki
lagi ke Booklet tahun berjalan 😊 Cuss guys…
1. Ijazah D4/S1 dan Transkrip Nilai
Ijazah ini Pendaftar harus sudah
menyelesaikan studinya, baik dalam negeri atau luar negeri. Dan ketika
pendaftar belum memiliki ijazah namun sudah wisudah. Pendaftar harus meminta
SKL (surat keterangan lulus) dari kampus asal. Dan untuk jalur afirmasi
bidikmisi ini ada ketentuan khusus, yaitu Pendaftar memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Minimal
3.50 pada skala 4.0 atau yang setara.
2. Surat
rekomendasi dari pimpinan, tokoh atau pakar di bidangnya sesuai format LPDP
Surat rekomendasi yang LPDP minta harus sesuai format
yang LPDP tentukan, artinya pendaftar harus mendownload surat rekomendasi yang
dapat diunduh pada aplikasi pendaftaran dibagian unggah dokumen. Surat
rekomendasi ini juga bisa dari pimpinan, tokoh atau orang yang benar-benar
kenal sama pendaftar. Kalau aku kemarin pakai surat rekomendasi dari Kepala
Prodi dikampusku.
3. Surat
Pernyataan sesuai format LPDP (bermaterai)
Pendaftar harus bersedia menandatangani surat
pernyataan sesuai format dari LPDP dan bisa diunduh pada aplikasi pendaftaran
dibagian unggah dokumen.
4. Surat izin mengikuti seleksi dari unit yang membidangi sumber daya
manusia bagi yang sedang bekerja
Surat izin dari atasan
ini khusus untuk yang sudah bekerja, sebagai penguat bahwa perusahaan tempat
peserta bekerja akan mengizinkan dan memberikan surat tugas belajar atau
mengizinkan cuti belajar. Nah karena aku mendaftar sebagai fresh graduate, aku
gak melampirkan surat ini.
5. KTP
Ini jelas, pendaftar
harus melampirkan scan KTPnya.
6. Surat keterangan atau surat keputusan penerima bidikmisi yang
dikeluarkan oleh kementerian atau perguruan tinggi
Surat ini didapatkan
dari kampus asal S1 pendaftar, biasanya dibagian Kemahasiswaan Pusat.
7. LoA Unconditional / Conditional
Ini khusus untuk yang
sudah memiliki LoA, kalua belum punya boleh tidak melampirkan 😊
8. Sertifikat Bahasa Asing
Sertifikat
resmi kemampuan bahasa Inggris yang masih berlaku dan diterbitkan oleh ETS
(www.ets.org) atau IELTS (www.ielts.org) atau TOAFL dengan ketentuan sebagai
berikut:
a. Pendaftar program magister dalam
negeri skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL ITP® 400, TOEFL iBT® 33,
IELTS™ 4,5, TOEIC® 400, atau TOAFL 400.
b.
Pendaftar program magister luar
negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL ITP® 500, TOEFL iBT® 61,
IELTS™ 6.0 , TOEIC® 630, atau TOAFL 500.
c.
Sertifikat TOEFL ITP yang berlaku
harus berasal dari lembaga resmi penyelenggara tes TOEFL ITP di Indonesia.
9.
Rencana Studi
Rencana Studi
meliputi:
Ø Deskripsikan rencana perkuliahan dan
sks per-semester yang akan ditempuh hingga selesai studi.
Ø Deskripsikan topik apa yang akan
Saudara tulis dalam tesis.
Ø Deskripsikan aktivitas di luar
perkuliahan yang akan Saudara lakukan selama studi.
Ø Melampirkan daftar silabus
perkuliahan [kuliah studi lapangan (field study) yang mengeluarkan biaya
tambahan tidak dibiayai oleh LPDP
10. Proposal Studi
Proposal Studi meliputi: Justifikasi rasional
pemilihan bidang studi, perguruan tinggi, area disiplin keilmuan, dan
relevansinya terhadap kebutuhan institusi asal maupun pembangunan nasional.
Intinya, proposal
studi ini berisi alasan rasional memilih program studi dan kampus yang dituju beserta
manfaatnya untuk kampus atau manfaat untuk masyarakat.
11. Surat Keterangan Sehat
Pendaftar
harus melampirkan surat Keterangan sehat yang masa berlakunya paling lama 6
(enam) bulan terhitung dari tanggal diterbitkannya sampai tanggal penutupan
pendaftaran setiap periode, dengan ketentuan sebagai berikut:
a. Surat Keterangan sehat jasmani
yang dikeluarkan oleh dokter dari Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik;
b. Surat
Keterangan bebas dari narkoba yang dikeluarkan oleh dokter dari Rumah
Sakit/Puskesmas/Klinik/Badan/Lembaga yang diberikan kewenangan untuk pengujian
zat narkoba;
c. Surat
Keterangan bebas dari TBC yang dikeluarkan oleh dokter dari Rumah
Sakit/Puskesmas/Klinik, khusus untuk pendaftar dengan tujuan perguruan tinggi
luar negeri;
Lumayan banyak ya, hihihi, ah tapi temen-temen pasti
bisa kok,
Kemarin aja pendaftaran LPDP Tahap 1 Cuma dikasih
waktu 20hari, bisa kok, apalagi kalau missal temen-temen dah nyiapin proposal
studi dan rencana studi dari jauh-jauh hari,, missal sekarang nih temen-temen
mau daftar LPDP 2020 temen-temen dah mulai nyicil ngerjain gitu :D
Lumayan banget loh kalau temen-temen dah nyicil, ya
minimal dah ada gambaran alasan pilih program studi dan kampus gitu, btw nanti
insyaAllah aku share juga tips and trick membuat Proposal Studi dan Rencana
Studi yang ciamik,, tunggu yaaww.
Oke kembali ke laptop! Guys, pokoknya sebelum daftar
LPDP tuh kudu banget-banget make sure sama semua persyaratan jalur seleksi yang
dipilih, jangan sampe pokoknya jangannn ada persyaratan yang kurang apalagi
alasannya gatau -_- itulah kenapa aku selalu bilang Baca! Iqra Booklet LPDPnya!
Hihihi
Oya sebelum submit pun, please bangetttt make sure
lagiii,, ceki-ceki lagiii dari awal sampe akhir isian formulir pendaftarannya, jangan
ampe ada yang kelewat guys,, jujur karena aku ini perfectionist aku sampe cek berkali-kali
dari awal sampe akhir sebelum submit hehe. Daaaaann yang gak kalah pentingnya,
jangan sampe submit nya mepet-mepet deadline ya guys.. takutttt servernya eror
atau terjadi something yang gak kita kehendaki.
Well, baca Basmalah sebelum Submit.
After that, don’t forget to pray ya guys.. Serahkan
semuanya ke Allah 😊
Banyakin sedekah juga yaa, semoga segala urusan kita dimudahkan
dilancarkan dan tentunya diridhoi Allah. Aamiin..
Okeyy,, itu sedikit sharing dari aku, next aku bakal
share tentang tahapan seleksi selanjutnya, btw kalau mau sharing lebih lanjut
boleh kok :D hihi
Feel free to ask me guys 😊
Well bye-bye..
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Terimakasih sangat bermanfaat, boleh saya minta emailnya ? mau tanya mengenai proposal studi dan tdan topik tesis persyaratan lpdp, thanks sebelumnya
BalasHapusHai kak, maaf baru membalas.
HapusIni email saya debbyaguztin3raksa@gmail.com
Atau bisa hub saya via DM Instagram @debbyagustinreal
Hai kak, maaf baru membalas.
HapusIni email saya debbyaguztin3raksa@gmail.com
Atau bisa hub saya via DM Instagram @debbyagustinreal
Terimakasih banyak kaa..
BalasHapusTerimakasih juga kontaknya.. saya juga mau bertanya mengenai toufel juga ya ka..
Mantap kak, doain saya juga bisa lolos:')
BalasHapus